Sebentar lagi bulan puasa akan tiba. Ketika Cariers memiliki banyak aktivitas, akan sangat penting untuk menjaga pola makan dan menu saat buka puasa agar tubuh tetap berstamina. Berikut 5 makanan wajib buka puasa yang bisa kamu konsumsi saat buka puasa.

Kurma

makanan wajib buka puasa, Kurma
Makanan wajib buka puasa, Kurma

Makanan wajib buka puasa pertama yang disunnahkan oleh Nabi Muhammad SAW sebagai makanan pembuka setelah seharian berpuasa adalah kurma. Kurma akan sangat baik dimakan dalam jumlah ganjil dan secara ilmiah, kurma mengandung fruktosa yang digunakan untuk mengembalikan energi. Selain kadar gula yang cukup, kurma juga mengandung antioksidan dan vitamin yang membantu meningkatkan daya tahan tubuh, sehingga meski berpuasa tubuh tidak mudah sakit. Sekarang ini kurma bisa ditemukan dalam beragam jenis di pusat perbelanjaan. Oleh karena itu, pada saat Cariers ingin membelinya, perhatikan asal kurma dan total gram kurma yang dibeli.

Madu

Selain mengandung flavonoid dan senyawa antioksidan dan vitamin, madu juga mengandung beragam mineral, seperti magnesium, kalsium, sulfur, dan kalium. Mengkonsumsi madu setidaknya 1-2 sendok makan setelah mengkonsumsi air putih saat berbuka akan mengembalikan stamina kamu.

makanan wajib buka puasa, Madu
Makanan wajib buka puasa, Madu

Tidak hanya itu, gangguan sistem pencernaan yang mungkin muncul karena waktu makan yang berubah bisa diminimalisir dengan baik. Jika Cariers tidak ingin langsung mengkonsumsi makanan wajib buka puasa ini, kamu bisa mencampurkannya dalam teh hijau, air putih hangat, atau air jeruk nipis. Konsumsi madu secara teratur saat berbuka puasa juga mengatasi resiko penyakit maag yang mungkin muncul karena waktu makan yang berubah.

Telur

makanan wajib buka puasa, Telur
Makanan wajib buka puasa, Telur

Telur termasuk sumber protein hewani yang mengandung 9 macam asam amino. Konsumsi 2-4 butir telur rebus saat berbuka puasa sangat disarankan untuk mengembalikan energi dan stamina yang terkuras setelah seharian bekerja. Kandungan senyawa asam oleat dan mineral dalam putih telur juga meminimalisir resiko penyakit pencernaan. Namun demikian, ketika Cariers tidak hanya ingin mengkonsumsi telur rebus sebagai menu buka puasa. Kamu bisa mencoba menu lain dengan mengkombinasikan telur scrambble dengan roti atau bahan lainnya.

Salad atau Jus Sayur

Ketika Cariers ingin menjaga stamina tubuh saat puasa, jangan lupa untuk mengkonsumsi sayur saat buka puasa. Dengan aneka ragam sayur yang dikonsumsi, tubuh kamu tetap sehat dan berat badan tetap terjaga. Kamu bisa menjadikan sayur yang dibeli sebagai menu buka puasa dalam bentuk jus atau salad.

Namun demikian, sebelum mengolah salad atau jus yang berasal dari sayuran, Cariers bisa memperhatikan beberapa hal, seperti sayur yang dipastikan bebas pestisida, campuran bahan sayur yang memiliki citarasa sesuai selera, kombinasi nilai gizi yang dihasilkan jus atau salad sayur bisa menjadi alternatif energi untuk tetap beraktivitas di malam hari. Berikut adalah jenis sayur yang memiliki nilai kalori cukup tinggi dan cocok untuk dikonsumsi sebagai menu buka puasa.

Baca Juga:
>> 5 Takjil Favorit di Jakarta Ini Pasti Udah Bikin Kamu Kangen
>> Kedai Pelangi Kebon Sirih, Obatnya Rasa Rindu Terhadap Makanan Makassar

  • Brokoli

Salah satu jenis sayuran yang bisa kamu konsumsi dalam jumlah banyak sebagai menu buka puasa adalah brokoli. Kamu bisa mengkonsumsinya dalam bentuk rebusan, salad sayur yang dikombinasikan dengan tomat, mentimun, atau paprika. Brokoli sendiri mengandung mineral magnesium, kalium, fosfor, dan natrium yang membantu mempercepat metabolisme karbohidrat.

  • Bayam

Bayam mengandung klorofil dalam kadar cukup tinggi. Selain itu, bayam juga mengandung aneka mineral seperti fosfor dan magnesium yang baik untuk perkembangan tulang. Ketika kamu kelelahan akibat pekerjaan, konsumsi jus bayam yang dikombinasikan dengan tomat ceri atau brokoli bisa membuat tubuh berstamina kembali.

  • Tomat

Cariers bisa mengkonsumsi tomat secara langsung, dalam bentuk jus atau salad. Namun demikian, jika kamu berniat mengkonsumsi tomat dalam bentuk salad, akan lebih baik jika mengkombinasikan bahan ini dengan minyak zaitun. Dengan begitu, kadar kolesterol dalam tubuh tetap dalam kadar rendah. Makanan wajib buka puasa ini mengandung mineral dan vitamin yang membantu menguatkan saluran pencernaan. Dengan mengkonsumsi tomat, lemak jahat dapat diminimalisir dan tubuh tetap sehat.

  • Wortel  

Selain mengandung betakaroten, wortel juga mengandung vitamin A dan mineral yang baik untuk menjaga kesehatan tubuh. Jika kamu ingin mengkonsumsinya dalam bentuk salad, kamu bisa mengkombinasikan wortel yang sudah direbus dan dipotong kecil dengan brokoli, tomat, paprika, atau daun seledri.

Salad buah

Ketika Cariers tidak ingin merasa lemas, mudah lelah, atau mengantuk selama puasa, jangan lupa menyeimbangkan nutrisi tubuh dengan konsumsi buah. Kamu bisa mengkonsumsi buah secara langsung atau mengkombinasikan buah satu dengan lainnya dalam bentuk salad. Berikut adalah beberapa jenis buah yang bisa dikonsumsi.

  • Kiwi

Buah kiwi mengandung mineral dan vitamin yang sangat tinggi. Meski rasanya agak asam, mengkonsumsi buah ini saat buka puasa tidak akan menyebabkan perut sakit asalkan kamu mengkonsumsinya dalam takaran yang tepat.

  • Buah naga

Buah naga mengandung fruktosa dan mineral yang membantu meningkatkan metabolisme. Saat mengkonsumsinya, Cariers bisa mengkombinasikan buah naga dengan air lemon atau buah strawberry.

Nah itu dia 5 makanan wajib buka puasa yang sehat dan bikin kenyang. Cariers bisa mendapatkannya dengan mudah di pasar atau toko-toko buah terdekat. Bingung cari lokasi tempat terdekat yang kamu cari? Gampang, buka aja aplikasi Cari Aja buat dapat info tercepat 🙂

Yuk persiapkan makanan wajib buka puasa!